Go Ihsan - Ketua Kelompok
Nelayan Pulau Pramuka Abdullah bin Saidah membantah isu jika pihaknya
membatalkan kegiatan tabligh akbar. Sedianya acara tersebut akan dihadiri dai
kondang Aa Gymnastiar bersama rombongan Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF)
MUI.
Pria yang akrab
dipanggil Feri tersebut mengatakan tidak bermaksud mengatakan hal (menunda
acara-red) tersebut. "Saya hanya menyatakan kekhawariran saja,"
ujarnya saat ditemui di dermaga pulau Pramuka, Ahad malam, (8/1).
Feri menjelaskan,
dirinya tidak pernah ada niatan untuk memberikan statement menunda tabligh
akbar tersebut. "Cuma bahasa saya untuk menunda itu saya tidak ada
niat," ulasnya.
Sebelumnya, Feri
menyatakan di salah satu media online agar tabligh akbar agar dilaksanakan setelah
Pilkada usai karena kekhawatiran suasana Pilkada yang memanas . Saat ditemui Republika.co.id,
Feri yang sedang duduk-duduk di dermaga Pulau Pramuka kembali menegaskan tidak
ada niatan untuk membuat pernyataan penolakan atau penundaan.
"Iya kalau
tidak ada muatan politik, Alhamdulillah," ujarnya.(republika)
Posting Komentar